Tangguh Expansion Project - Train 3 Sukses Diselesaikan

2023-11-17

TRIPATRA dengan bangga mengumumkan penyelesaian dengan sukses dan aman proyek Tangguh Expansion Project (TEP) Train 3 di Teluk Bintuni, Papua Barat, Indonesia. Kami menyampaikan selamat kepada klien kami, BP Berau Ltd, atas pengiriman kargo LNG pertama yang diproduksi dari fasilitas Train 3 untuk dikirimkan ke pasar domestik di Indonesia.

Bekerja sama dengan mitra usaha kami – Chiyoda, Saipem, dan Suluh Ardhi Engineering, kami juga ingin menyampaikan selamat atas dedikasi, kerja keras, dan kinerja keselamatan yang luar biasa yang ditunjukkan oleh tim proyek selama fase konstruksi.

Proyek ini mencakup pengkondensasian train facility dengan kapasitas ekspor yang diproyeksikan dapat memproduksi hingga 3,8 juta ton LNG setiap tahunnya. Komponen utama lainnya dari proyek ini meliputi onshore receiving facility, fasilitas produksi LNG baru, dermaga pemuatan kondensat, dan boil-off gas (BOG) recovery facilities, serta utilitas, flares, dan infrastruktur terkait. Dengan adanya penambahan fasilitas Train 3, total kapasitas LNG yang diproduksi dari Tangguh akan mengalami peningkatan signifikan sebesar 50%, menjadi 11,4 juta ton per tahun.  Tripatra, dengan pengalaman lebih dari 50 tahun dalam menyediakan solusi berkelanjutan bagi kliennya, akan terus merencanakan, merancang, dan memberdayakan untuk lima puluh tahun ke depan dan seterusnya.

 

Tentang PT Tripatra Engineers and Constructors (TRIPATRA)

Selama lebih dari 50 tahun, Tripatra telah menghadirkan solusi berkelanjutan berdasarkan keahlian rekayasa teknik terintegrasi terbaik untuk sektor infrastruktur energi, minyak dan gas, petrokimia, logam, serta energi baru dan terbarukan di Indonesia dan mancanegara dengan komitmen kuat terhadap penerapan prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG) untuk mendukung tujuan pembangunan berkelanjutan. Sebagai bagian dari Indika Energy Group, TRIPATRA secara konsisten menyediakan layanan Engineering, Procurement and Construction (EPC) serta solusi aset yang komprehensif serta layanan solusi lain yang menyeluruh untuk setiap siklus proyek dan manajemen aset industrial. TRIPATRA didukung oleh pemanfaatan teknologi termutakhir dan digitalisasi untuk optimalisasi aktivitas operasional. Sejak 2019, TRIPATRA melakukan inisiatif transformasi untuk dapat menghadirkan solusi berkelanjutan terintegrasi berdasarkan keahlian rekayasa teknik terbaik dan terintegrasi untuk mentransformasi energi dan mendukung percepatan hilirisasi. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi www.tripatra.com.

Berita Terkait Lainnya

Berita Terkait Lainnya